Template by:
Free Blog Templates

Minggu, 21 Agustus 2016

Cerita Hutanku Untuk Anakku


Bengkulu. Hutan adalah suatu kesatuan ekosistem berupa hamparan luas yang berisi sumber daya alam hayati yang didominasi pepohonan dalam persekutaan alam lingkungannya dan memiliki iklim mikro. Indonesia adalah pemilik hutan hujan tropis terluas ketiga di dunia, setelah Brasil dan Kongo. Luasan kawasan hutan Indonesia mencapai 162 juta hektar dari sabang sampai merauke. Sayangnya Indonesia memiliki tingkat kerusakan hutan diantara Negara-negara yang memiliki hutan di dunia.

Kerusakan hutan yang mengakibatkan hilangnya tutupan lahan secara masif dan berkelanjutan mulai terjadi di Indonesia sejak awal tahun 1970an. Ketika perusahaan pengusaha hutan (HPH) diberi kemudahan oleh pemerintah mulai melakukan eksploitasi skala komersil. Dari data Kementrian Kehutanan pada tahun 1985-1997 pengurangan luas hutan di Indonesia adalah sebesar 22.46 juta Ha atau sebesar 1.87 juta Ha/tahun. Akan tetapi pada periode 1997-2000 meningkat tajam menjadi 2.84 juta Ha/tahun. Pada tahun 2011 Forest Watch Indonesia mengatakan bahwa selama periode 2000-2009 laju kerusakan hutan masih tergolong tinggi, yaitu sekitar 1.5 juta Ha/tahun. Luas hutan Indonesia kurun waktu 50 tahun terkahir telah berkurang dari 162 juta Ha menjadi 98 juta Ha.

Selain dari eksploitasi hutan oleh pihak pengusahaan hutan, deforestasi di Indonesia terjadi akibat  dari illegal logging, konversi lahan dari hutan menjadi perkebunan, perladangan berpindah, kegiatan pertambangan, program transmigrasi dan kebakaran hutan. Deforestasi menyebabkan hilangnya ekosistem didalamnya, termasuk spesies tumbuhan, dari jenis tamanan obat hingga kayu-kayu indah dan kayu pertukangan semakin langka. Akibat dari hilangnya tegakan di dalam hutan maka hewan yang ada di dalam hutan juga semakin langka karena habitatnya telah rusak dan tidak mendukung kelangsungan hidup hewan tersebut.

Akibat dari kegiatan illegal logging juga menyebabkan kurangnya kemampuan hutan dalam menyerap emisi karbon, akibatnya berimbas pada climate change sehingga meningkatnya ancaman pemanasan global. Dampak dari menurunnya tutupan hutan mempunyai efek yang berkepanjangan.
Dampak perubahan iklim merupakan sesuatu yang dikhawatirkan bagi penduduk bumi. Bagaimana tidak, dampak dari perubahan iklim sangat mengerikan karena bisa mengancam kehidupan umat manusia, beberapa dampak dari perubahan iklim adalah:
  Ø  Sarana prasarana (infrastruktur) menjadi rusak
  Ø  Merebaknya wabah penyakit terutama pernafasan
  Ø  Kekeringan dan kekurangan sumber air
  Ø  Terjadinya bencana alam dimana-mana
  Ø  Harga pangan menjadi meningkat (mahal)
  Ø  Krisis udara bersih

Hutan adalah masa depan kita. Sebab, di sana terdapat sumber kehidupan berupa makanan, air, dan udara bersih. Rusaknya hutan kita artinya telah rusak kehidupan anak cucu kita di masa yang akan datang. Hutan sangat banyak berguna bagi kehidupan kita yang tidak ternilai harganya.

Tahukah kalian apa fungsi hutan bagi keberlangsungan kehidupan seluruh mahluk hidup di dunia ini? Pertanyaan ini sekilas seperti pertanyaan yang tidak berguna. Tapi jika kalian mau memahami secara mendalam, ternyata hutan di dunia ini membawa banyak manfaat bagi mahluk hidup. Beberapa fungsi hutan adalah:
  Ø  Menyerap dan menyimpan karbon
  Ø  Rumah bagi satwa liar
  Ø  Konservasi tanah dan air
  Ø  Mencegah terjadinya banjir dan tanah longsor
  Ø  Sebagai sarana edukasi dan penelitian
  Ø  Sebagai tempat ekowisata
  Ø  Salah satu sumber udara bersih
  Ø  Sebagai pengatur iklim
  Ø  Penghasil tanaman obat
  Ø  Cadangan kayu
  Ø  Rumah bagi suku pedalaman
  Ø  Sumber ekonomi

Kesimpulannya, efek dari deforestasi yang menghancurkan planet ini sangat mengancam keberlangsungan kehidupan anak cucu kita nantinya. Jika langkah-langkah tidak segera diambil untuk menghentikan laju deforestasi, dunia akan berisiko kehilangan salah-satu kontributor paling penting terhadap lingkungan. Hendaknya kita mulai membangun kesadaran akan pentingnya menjaga kelestarian hutan disekitar kita, supaya anak-anak Indonesia di masa mendatang masih bisa menikmati indahnya hutan yang ada di Indonesia.

Anak-anak adalah masa depan bangsa ini. Jika mereka tidak diberikan lingkungan yang baik dari generasi sebelumnya, maka generasi mereka akan penuh penderitan dan terbelakang. Generasi muda adalah generasi penerus, tapi tak ada yang bisa diteruskan jika mereka tidak didik menjadi lebih baik dari generasi sekarang.

Rabu, 04 Januari 2012

The Beginning In My Story

bengkulu, 04 januari 2012

Pagi yang biasa tetap indah dan penuh tawa + kehangatan dari si "dia"...
Tersenyum dalam tawa.... Menangis dalam duka...
Pagi yang indah selalu di awali dengan senyuman manis dari dalam diri pribadi masing-masing..
Pagi ini memang terasa begitu berbeda dari biasanya...
Bangun kesiangan.. datang ke kampus 2 mata kuliah ga ada dosen yang masuk...
haduuu....
Apakah yang seperti ini pagi yang indah????
Satu kesimpulan....

1 KESIALAN YANG PERTAMA

"Pagi-pagi mandi buru-buru datang ke kampus cepat-cepat ga sesuai harapan..." :(

Tapi di balik kurang beruntungnya di pagi ini ada sesuatu yang bermanfaat yang dapat dihasilkan dari ngampus pagi ini...
Dapat satu tanda tangan di kartu kuning dengan mengikuti seminar hasil kakak tingkat..
Lumayan dari pada nongkrong-nongkrong di kantin g jelas....
He.. he...
Setiap usaha pasti ada hasilnya... :D

Ternyata kurang beruntungnya g cuma di pagi ini aj...
Tiba siang menjelang sorenya...
Si "dia" sms kaya lagi bad mood aj....
Untungnya situasi masih aman dan terkendali... :D
Masih bisa mengikuti apa yang "dia" mau...
Chekpoint pertama... :D
truuussss....
Nokrong bareng Si "dia" mebuat indahnya terasa lebih... :D
keberuntungan lagi nie... He.. he....
Tak bagitu lama ada satu hal yang membuat semuanya jadi kacau balau hancur berantakan...
sms sialan itu merusak semua hal indah yang tadi terasa...
Buyarrrr...
Emosi ga terkontrol....
Semua jadi serba salah...
Uda di jelaskan klo itu semua hanya kepalsuan & ga benar tapi Si "dia" tetap aj g percaya sepenuhnya...
Akhirnya emosi yang menguasai suasana...
Kacau.....

Akhir cerita di sore itu...
Aku kehilangan semuanya...
Semoga kehilangan ini hanya sementara...
Karena ku masih belum bisa merelakannya...
Apalagi sampai kehilangan "dia"....
Semoga besok aku bisa membuka halaman ini lagi dengan menulis cerita indah...
Bukan malah cerita menyedihkan dari carita ini...

SEMOGA CEPAT BERLALU... BUKAN TERLARUT DALAM KESEDIHAN.. !!

Selasa, 28 Juni 2011

BERSYUKUR

Dalam menjalani hidup terkadang manusia selalu mengeluh tidak puas akan apa yang telah diberikan oleh yang maha kuasa...

Mengapa itu terjadi????"

Satu pertanyaan yang akan memulai kita untuk mencari tahu akan apa itu arti dari kehidupan...


BEBERAPA NIKMAT ALLAH :
> Diberikan anggota tubuh yang lengkap. Sebagian besar orang baru
menyadari kenikmatan ini setelah dikurangi oleh Allah. Nikmat anggota badan
ini, akan dimintai pertanggungjawabannya di hadapan Allah.
> Diberikan kesehatan. Nikmat ini tidak bisa dinilai dengan uang. Jika
kita sakit, berlembar-lembar uang kita keluarkan. Dua kenikmatan yang
kebanyakan manusia lupa : sehat dan waktu luang.
> Nikmat harta. Orang yang bersyukur kepada Allah akan menggunakan harta
sesuai dengan apa yang telah diperintahkan oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala.
> Nikmat Keamanan. Orang yang tidak mencampurkan keimanan dan kedholiman
maka baginya ‘keamanan’. Dengan
nikmat keamanan ini, kita bisa beribadah ataupun menuntut ilmu dengan perasaan
tenang.
> Hidayah beragama Islam dan nikmat iman. SUBHAANALLAH !!, ini adalah nikmat
yang paling besar. Mengapa demikian? Karena dengan nikmat ini kita bisa
membedakan kejahatan dan kebaikan, mana yang diperbolehkan oleh agama atau
manakah

Terkadang manusia yang diberikan nikmat itu tak dianggapnya tidak nikmat..
Padahal itu adalah satu anugrah yang harus kita syukuri...
Tuhan tidak pernah mengambil sesuatu dari umatnya...
Tapi tuhan selalu mengantikannya dengan sesuatu yang lebih baik dari sebelumnya..
Cobalah untuk bersyukur dengan apa yang tuhan berikan...
Baik itu nikmat yang kita dapatkan ataupun ujian yang diberikan oleh-NYA..
Dengan banyak bersyukur kita bisa menjadi insan yang lebih baik...

“Dan ketika Tuhanmu memaklumkan: ‘Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih’.” (Q.s. Ibrahim: 7)

Kita harus bercermin dengan melihat apa yang pernah kita perbuat..
Sebab yang kita dapatkan adalah hasil dari perbuatan kita...

Bersyukur adalah salah satu cara untuk kita menjadi orang yang baik di keluarga, & lingkungan sekitar..

BERSYUKUR... BERSYUKUR.... BERSYUKUR....

"Alhamdulillah"

“Dan jika kamu menghitung-hitung nikmat Allah, niscaya kamu tidak dapat menentukan jumlahnya. Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.” (Q.s. an-Nahl: 18).


Senin, 15 November 2010

KATA - KATA SUPER DAHSYAT YANG PENUH KEHANGATAN?!!

  1. Bermimpi dan Berpikir Besar
  2. Berpikir Positif dan Menciptakan Peluang
  3. Kerja Cerdas dan Menjadi Pemenang
  4. Semangat Tinngi Adalah Induk Setiap Usaha
  5. Tekad Kuat dan Kesabaran
  6. Motivasi Perlu Dibangkitkan Setiap Hari
  7. Berguru pada Pengalaman dan Orang Sukses
  8. Sahabat Sejati adalah Obat Hidup
  9. Kesehatan dan Niali Tubuh
  10. Cinta, Kekayaan, dan Kebahagiaan

Bila tidak mungkin jalan tol,
Jadilah Anda jalan setapak.
Bila tidak mungkin mentari,
Jadilah bintang
Berhasil atau gagal bukan ukuran,
Apapun jua jadilah yang terbang
[Douglas Malloch]

Untuk menyelesaikan hal-hal besar kita tidak hanya bertindak, tetapi juga mempikannya; tidak hanya merencanakan tetapi juga mempercepat
[Antole France]

Apa yang diprogram dalam pikiran dengan sadar, alam bawah sadar dan energi alam semesta akan membantu mewujudkannya.
[Anonim]

Sekali Anda membuat keputusan, seluruh alam bersatu agar keputusan itu terjadi
[Ralph Waldo Emerson]

Berpikirlah menang-menang. Apa yang saya inginkan untuk diri saya adalah sama dengan apa yang saya inginkan untuk orang lain
[Anonim]

Banyak orang bermimpi tentang sukses.
Namun bagi saya, sukses hanya dapat dicapai melalui kegagalan berkali-kali dan instropeksi
[Soichiro Honda, pendiri Honda motor]
Rahasia tercapainya sesuatu adalah melakukannya sekarang juga.
[Sidney Newton Bremer]

Orang yang tidak bergerak maju, berarti bergerak mundur
[Goethe]

Sejarah tak lain adalah kisah kemajuan orang-orang yang memiliki imajinasi kreatif
[Sidney Newton Bremer]

Senyum dan kata-kata ramah seringkali menaikkan produksi sampai 10% atau lebih
[D.J.Schwartz]

Sukses itu terasa manis, namun ada rahasianya yaitu keringat
[Anonim]

Sukses adalah hak saya
[Adrie Wongso, Motivator ulung Indonesia]

Rahasia sukses terletak pada keteguhan dalam tujuan
[Benjamin Disraeli]

Secara alamiah manusia digoda oleh setan, namun sebaliknya seorang pemalas malah menggoda setan
[Pepatah Sepanyol]

Lebih baik pergi tidur tanpa makam malam dari pada bangun tidur dengan utang
[Benjamin Franklin]

Di belakang setiap orang sukses adalah wanita tanpa busana
[Grant Glicknman]


Orang-orang besar dan sukses selalu belajar
[Anonim]

Untuk mendapatkan lebih, belajarlah lebih banyak
[Ungkapan Yunani]

Saya akan belajar dan bersiaga, maka kesempatan akan datang
[Abraham Lincoln]

Saya bukanlah orang yang istimewa pandai atau berbakat. Saya hanya memiliki rasa ingin tahu yang sangat, sangat besar
[Albert Einstein]

Rahasia bisnis adalah tahu sesuatu sementara orang lain tidak
[Aristotle Onassis]

Janganlah berkecil hati, karena seringkali anak kunci terakhir yang bisa membuka gemboknya
[Trotty Veck]

Kebahagiaan adalah bunga alami dari pekerjaan
[Phillips Brooks]

Jumat, 06 November 2009

Satu Suara Iwan Fals untuk Hutan

Aksi Sosial Iwan Fals dalam upaya penyelamatan hutan
Share on Facebook

JAKARTA,Penyanyi gaek, Iwan Fals, bersuara untuk penyelamatan hutan. Apa katanya?

"Hari baru datang menjelang
Kehidupan terus berjalan
Pohon-pohon jadikan teman
Kehidupan agar tak berhenti
Buka hatimu, rentangkan tanganmu
Bumi luas terbentang
Satukan hati, tanam tak henti
Pohon untuk kehidupan
Alam lestari, hidup tak bakal berhenti
Sampai esok kiamat tiba
Tanam pohon jangan berhenti."

Petikan syair lagu "Pohon Kehidupan" itu dilantunkan Iwan dengan suara lantang, saat melakukan aksi sosial untuk penyelamatan hutan gambut yang terdapat di Semenanjung Kampar, Riau. Aksi sosial digelar di Komunitas Salihara, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selasa (3/11) sore.

"Terkadang, ada kontradiksi kehidupan sehari-hari dengan ketika kita ingin bersahabat dengan alam," ungkap Iwan mengawali pengantar lagunya.

Dalam aksi sosial yang juga digawangi Greenpeace tersebut, Iwan menyanyikan empat lagu yang seluruhnya menyuarakan kepeduliannya akan alam, yaitu Ini Bukan Mimpi, Robot Bernyawa, Pohon Kehidupan dan Siram Tanam.

Aksi sosial ini menjadi awal dari konser bulanan Iwan Fals Band pada November 2009 ini. Konser bertajuk "Pohon Kehidupan" akan dilangsungkan Iwan pada 14 November 2009 mendatang, di kediamannya, Leuwinanggung, Bogor, Jawa Barat. Kenapa mengambil tema tentang alam?

"Kami ingin agar menjadi inspirasi pihak lain. Dan mudah-mudahan Presiden juga mendengar dan bisa menggagas aksi untuk bumi," ujar manajemen Iwan Fals, Kresnowati.

Dengan menyuarakan penyelamatan alam, khususnya hutan, Iwan Fals cs berharap bisa membangun kepedulian luas dari masyarakat untuk memerangi perusakan hutan. Hutan Gambut di Semenanjung Kampar sendiri merupakan daerah dengan gambut dalam dengan wilayah karbon stok terbesar. Hutan ini memiliki luas sekitar 700 ribu hektar yang berada di dua wilayah yakni Kabupaten Pelalawan dan Meranti. Namun, kelestarian Semenanjung Kampar ini semakin terancam dan diperkirakan 300 hektar hutan di kawasan itu telah beralih fungsi menjadi perkebunan akasia dan sawit.

"Suatu saat, sesekali saya ingin juga kesana untuk memberikan dukungan moral kepada warga setempat agar bersama-sama menjaga kelestarian hutan yang menjadi ekosistem hidup bersama," kata Iwan.

Rabu, 04 November 2009

Dinosaurus Lapis Baja Ditemukan

Share on Facebook
MONTANA,Sepasang suami istri paleontolog telah menemukan spesies baru dinosaurus yang hidup 112 juta tahun lalu di wilayah yang kini menjadi Montana. Uniknya, dinosaurus tersebut memiliki lapisan keras di kulitnya sehingga mirip kendaraan lapis baja.

Keduanya, Bill dan Kris Parsons, dari Buffalo Museum of Science, New York, menemukan tengkorak dino tersebut di lereng bukit di Montana tahun 1997. Mereka kemudian meneruskan pencarian dan penggalian hingga terkumpul fosil yang hampir lengkap, termasuk tengkorak dengan lapisan pelindungnya, potongan rusuk, tulang belakang, dan tulang kaki.

Hewan yang kemudian dinamai Tatankacephalus cooneyorum adalah sejenis ankylosaurus, dinosaurus pemakan tanaman yang tubuhnya ditutupi lapisan tulang. Lapisan itu mungkin berwarna, dan bahannya serupa kerapak kura-kura atau paruh burung.

"Mereka adalah dinosaurus besar yang berjalan dengan empat kaki dan berpelindung seperti tank Sherman," kata Bill Parsons tentang hewan yang panjangnya mencapai 4,5 hingga 6 meter itu.

Selain berlapis baja, dinosaurus ini dilengkapi juga dengan dua pasang tanduk lancip, satu di pipinya dan satu pasang lagi di sekitar matanya. Ia memiliki dua lapisan tebal di belakang kepala dan bagian yang keras di sekitar hidung.

Bill Parsons yakin, semasa hidupnya, T cooneyorum ditutupi ratusan atau ribuan keping lapisan keras, memiliki sirip keras di punggung, dan duri di bagian ekornya, serupa dengan ankylosaurus.

Untuk menghindari pemangsa, ankylosaurus mungkin merundukkan tubuhnya di tanah dan menarik kepalanya, sementara tanduk di kepalanya melindungi dari gigitan ke arah leher.

Adapun jenis yang ditemukan ini diduga merupakan jenis yang muncul setelah ankylosaurus yang lebih primitif dan ankylosaurus yang hadir kemudian dengan tanduk lebih besar dan bagian hidung lebih lengkung.

Rabu, 28 Oktober 2009

ASEAN Satukan Suara Hadapi Perubahan Iklim

Share on Facebook
Kepala negara maupun kepala pemerintahan negara-negara anggota Perhimpunan Bangsa-Bangsa di Asia Tenggara (ASEAN) menyatukan suara terkait isu perubahan iklim. Dirjen ASEAN Departemen Luar Negeri Djauhari Oratmangun yang ditemui di sela-sela rangkaian acara Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN ke-15 di Hua Hin, Thailand, Sabtu (24/10) malam mengatakan kesatuan sikap para pemimpin ASEAN ini telah dituangkan dalam "Pernyataan Bersama".

Dalam pernyataan bersama tersebut, ASEAN mengimbau pada negara-negara Annex 1 untuk segera menurunkan dengan tajam emisi gas rumah kacanya. Djauhari menuturkan bahwa dalam permasalahan perubahan iklim ini, negara-negara maju harus ikut dalam upaya menurunkan emisi karbon, demikian pula untuk negara-negara berkembang. Selain itu, ASEAN juga menyerukan pada negara-negara di kawasan untuk menjaga pantai dan lautnya dari kerusakan akibat efek negatif dari perubahan iklim.

Untuk menyukseskan Konferensi Iklim di Kopenhagen, November mendatang, negara-negara ASEAN juga telah berkomitmen lebih mempererat kerja sama antarnegara anggota dan negara mitra. Menurut Djauhari, menindaklanjuti pernyataan bersama ini, Menteri Lingkungan Hidup dari negara-negara anggota ASEAN untuk membahas masalah lingkungan. "Mereka akan bertemu pada Desember tahun ini di Singapura," katanya.

Selain dibahas dalam pertemuan tingkat kepala negara atau pemerintahan negara-negara ASEAN, masalah perubahan iklim ini juga dibahas dalam pertemuan ASEAN dengan Republik Korea dalam KTT ASEAN ke-15. Dalam pertemuan dengan negara-negara ASEAN tersebut, pemerintah Korea Selatan menyatakan mengalokasikan dana sebesar 100 juta dollar AS untuk mendukung ASEAN menghadapi perubahan iklim. Dana tersebut juga akan digunakan untuk pengelolaan air bersih.

Sementara itu lembaga penggiat lingkungan Greenpeace Asia Tenggara meminta pimpinan ASEAN untuk lebih memperhatikan masalah perubahan iklim. Menurut Manajer Kampanye Greenpeace Asia Tenggara Tara Buakamsri, penduduk ASEAN telah merasakan akibat dari perubahan iklim.

Menurut dia, negara-negara di ASEAN harus berkomitmen untuk menghentikan penggundulan hutan dan melaksanakan pembangunan yang rendah karbon, serta melaksanakan kesepakatan dalam Konferensi Kopenhagen yang akan dilaksanakan di akhir tahun 2009 ini.

Lencana Facebook